Pasaman Barat, Wartapatroli.com – Sebuah kisah inspiratif datang dari Ujung Gading, Pasaman Barat, Sumatera Barat. Seorang bapak penyelam lokan dari Sikilang, dengan niat ikhlas dan tanpa meminta bayaran, datang sendiri ke lokasi pencarian Rama, bocah 13 tahun yang hilang di Sungai Batang Sikabau, ujung gading sabtu (4-01-2026) sekitar pukul 18.30 wib.
Utiah kiwan, mengatakan bahwa ia merasa terpanggil untuk membantu pencarian Rama udah 7 hari pencarian belum juga di temukan, setelah melihat postingan-postingan di Facebook. Dengan pengalaman menyelam yang dimilikinya, ia bersedia menyelami sungai yang dalam untuk mencari Rama dengan tim SAR dan masyarakat yang terus berusaha mencari keberadaan Rama sampai saat ini.
“Saya tidak meminta bayaran, tidak meminta apapun. Saya hanya ingin membantu mencari Rama,” kata bapak tersebut dengan mata yang berbinar.
Pengalaman menyelamnya dalam mencari lokan membuatnya yakin bahwa ia dapat membantu tim SAR dan masyarakat untuk dapat menemukan Rama. “Saya sudah biasa menyelam di sungai, saya tahu caranya mencari di dalam air,” tambahnya.
Kebaikan bapak penyelam lokan ini disambut dengan rasa syukur oleh masyarakat di akun facebook dan tim SAR. “Kami sangat berterima kasih atas kebaikan bapak ini. Semoga niat baiknya dibalas oleh Allah SWT,” kata salah satu masyarakat
Pencarian Rama masih terus dilakukan sampai saat ini minggu (11-01-2026) oleh tim SAR,TNI,POLRI dan masyarakat dengan bantuan bapak penyelam lokan dari sikilang,diharapkan Rama dapat segera ditemukan dan kembali ke keluarga yang menanti. MasyaAllah, semoga niat ikhlas bapak ini membuahkan hasil.(Ari)












